Perhitungan Modal Usaha Snack 2000an

31 komentar
modal usaha snack 2000an

Banyak cara menuju Roma. Begitu pula dengan dunia bisnis. Banyak cara untuk memulainya. Jangan pernah berkecil hati jika tidak memiliki modal dengan jumlah yang fantastis. Modal usaha snack 2000an tidak terlalu besar. Usaha ini bisa dicoba, lho. Bahkan bisa dijadikan bisnis untuk para pelajar.

Pernah makan snack seharga 2000an? Saya sih doyan banget, apalagi yang model kriuk, pedas dan gurih, bisa dipakai teman makan yang super menggoda dan jadi penyebab pingin nambah, karena rasa makanan jadi makin nikmat jika dipadu dengan sesuatu yang krenyes dan gurih.

Usaha makanan ringan ini sedang banyak digandrungi, karena modal yang diperlukan sangat bervariatif. Mau dibikin besar bisa dibikin kecil juga hayuk. 

Apa itu usaha makanan ringan? Makanan ringan adalah sejenis makanan untuk camilan yang dikonsumsi di sela-sela makan besar atau utama, atau ketika berkegiatan. Misalnya ketika belajar kita perlu menyediakan makanan ringan seperti biskuit, atau sejenis aneka keripik dan kerupuk.

 Begitu pula ketika kumpul dengan teman nggak afdol sepertinya jika tidak menyediakan makanan ringan. Nah, usaha makanan ringan adalah usaha yang sangat menjanjikan, bukan?

Usaha snack 2000an salah satu contohnya. Usaha ini bisa dicoba bagi pemula yang ingin mencicipi kegiatan dunia bisnis. Modal usaha snack 2000an ini tidak terlalu perlu merogoh kantong yang sangat dalam. Modal yang kita siapkan bisa disesuaikan dengan sebanyak apa jangkauan pasar yang kita inginkan, dan sebanyak apa jenis snack yang ingin kita pasarkan.

Dibuat besar bisa, ingin dibuat kecil-kecilan dulu juga bisa. Jika melihat selera pasar, jualan makanan apa yang laris? Nah jawabannya bisa model snack kemasan 2000an ini. Hampir tidak sepi peminat. Selalu laris di pasaran. Tua muda anak kecil dan dewasa rata-rata menyukai jenis snack ini. 

Ketambah lagi harganya yang terjangkau. Anak SD bahkan anak TK sekalipun mampu membelinya. Dengan modal jajan pemberian orang tuanya tentunya.  Singkatnya snack 2000an ini camilan semua kalangan.

Dari sisi pemasaran pun tidak sulit. Bisa dijajakan sendiri, atau dititip di warung-warung. Mulai dari warung besar yang ada di perkotaan atau malah di pedesaan dan lingkungan perumahan sekalipun. Usaha makanan ringan 2000an ini merupakan usaha makanan yang cocok untuk pemula.

Lalu, apa yang harus kita persiapkan ketika hendak memulai usaha snack makanan ringan 2000an ini? Pertama adalah menghitung modal yang diperlukan, kemudian mencari distributor makanan ringan terdekat yang harganya cocok. Setelah itu menentukan jenis kemasan yang hendak digunakan, apakah menggunakan plastik atau bahan yang lainnya, tentukan ukuran plastik yang pas untuk setiap ukuran kemasan.

Modal usaha snack 2000an ini perlu diperhitungkan secara cermat. Meskipun memulainya dengan modal yang minim, jika tidak diperhitungkan secara cermat, bisa tekor juga, dong. Sayang, kan! Mending kita pertimbangkan sebelumnya agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Cermat dalam perencanaan sangat diperlukan.

Perhitungan Modal Usaha Snack 2000an

Meski modal yang dibutuhkan tidak terlalu besar, perhitungan yang matang sangat diperlukan, jika usaha makanan ringan kita ingin mencapai kesuksesan dan makin berkembang.

Perencanaan bisa disesuaikan dengan target yang ingin dicapai. Untuk bisnis makanan ringan ini, kita bisa memilih untuk menyediakan bahan baku sendiri, atau beli kemasan kiloan yang nantinya akan dibungkus dengan kemasan kecil.

Modal awal usaha makanan ringan jadi fleksibel jika menyesuaikan kondisi kantong. Jika ingin menyediakan segala sesuatunya sendiri, modal awal bisa mencapai hitungan 10 juta kurang lebih. Untuk itu modal usaha makanan ringan 2000an ini sangat fleksibel, tergantung terget yang ingin kita capai. Jadi hitungan modal bisa dikisarkan dari mulai 500.000 sampai 10.000.000 atau bahkan lebih.

Lanjut kita bicarakan bahan dan peralatan yang diperlukan, yuk. Bahan-bahan yang harus disediakan diantaranya:

1. Peralatan Menggoreng

Kita harus menyiapkan tungku kompor mawar besar jika menggunakan bahan bakar gas, atau tungku semen jika menggunakan kayu bakar. Aneka peralatan untuk menggoreng dari mulai penggorengan besar, saringan minyak, wadah besar dan lainnya.

Peralatan ini bisa kita cari di market place semacam toko orange atau toko hijau, bisa juga datang langsung ke pengrajin yang biasa menjual barang perlengkapan untuk usaha, agar mendapatkan harga yang bersahabat.

2. Bahan Baku

Selain Alat masak kita perlu menyediakan aneka campuran bumbu instan yang bisa kita beli di pasar, seperti bumbu rasa balado, keju, pedas, jagung manis, ayam bakar dan lainnya, sebagai penyedap campuran untuk makanan ringan.

Bahan baku lain yang harus disediakan adalah aneka jenis makanan ringan yang akan dijual, seperti makaroni mentahan, krupuk bawang mentahan dan lainnya yang bisa dibeli mentah untuk selanjutnya kita goreng sendiri.

Jika kita ingin menjual lebih banyak fariasi makanan ringan, sebagiannya bisa kita beli jadi dalam bentuk kiloan di grosir atau distributor makanan ringan. Karena kalau semua harus menyediakan sendiri, waaw, lumayan repot dan modalnya pun akan semakin besar. Seperti yang kita ketahui makanan ringan ini sangat banyak sekali jenisnya.

Bisa jadi jika kita sudah siap dalam permodalan dan sumber daya manusia malah meningkat menjadi distributor snack 2000an, bukan hanya sebagai reseller-nya saja, hehe.

Menentukan Jenis Makanan Ringan 

Nah, sesi ini juga sangat menentukan dalam perencanaan usaha snack makanan ringan. Makin banyak jenis snack yang dijual maka akan semakin besar juga modal yang disediakan. Untuk itu fleksibel dan sesuaikan saja dengan modal yang ada.

Sebagai langkah awal kita bisa memilih jenis makanan ringan yang sedang banyak peminatnya. Sesuai pengalaman, biasanya jenis krupuk2an paling cepat laris di pasaran, seperti makaroni, krupuk bawang, krupuk bubur, krupuk jengkol, krupuk pangsit, basreng dari mulai yang original sampai dengan yang dicampur aneka bumbu berperisa.

Nanti ketika usaha makanan ringan kita sudah berkembang dan modal mulai bertambah, aneka pilihan makanan ringan bisa kita tingkatkan, baik dari segi jumlah maupun aneka jenisnya.

Mencari Distributor Snack Serba 2000  

Langkah selanjutnya mencari distributor snack. Dalam hal ini kita juga perlu berhati-hati. Carilah distributor snack atau makanan ringan yang terpercaya, dari sisi rasa, timbangan, kesegaran bahan, karena banyak sekali kita dapati makanan ringan dalam kemasan ini sudah berbau agak tengik. Untuk itu diperlukan berhati-hati dalam memilih distributor terpercaya.

Selain itu juga carilah distributor yang bersahabat dan amanah dalam soal pengiriman atau penyediaan bahan, karena seringkali juga kita dengar ada distributor yang tidak amanah dalam memenuhi janji pemesanan dan lain sebagainya. 

Tentu saja dengan pertimbangan yang fleksibel ya Cookieluv. Toh kita juga manusia biasa yang juga sering alpa dan lalai. Tapi setidaknya semua bisa dikendalikan jika ada komunikasi yang enak di kedua belah pihak.

Kemasan Snack 2000an 

Langkah selanjutnya adalah menentukan jenis kemasan yang akan digunakan. Jenis kemasan makanan ringan ini juga sangat bervariatif. Tergantung pangsa pasar yang akan dituju. Harga pun bisa menyesuaikan.

kemasan snack 2000an
Source: ud-adhika.com, aliekspress dan flexycard

Banyak sekali event yang menyediakan aneka snack dalam kemasan yang lucu-lucu. Baik di acara besar kantoran, perusahaan, sekolah dan lainnya, maupun di acara kecil ulang tahun, surprise party teman satu circle, arisan ibu-ibu atau acara lainnya.

Penyediaan kemasan yang bervariatif bisa disesuaikan dengan modal, sesuai dengan yang sudah kita bicarakan di awal. Makin bagus kemasan tentu saja harga pun sedikit agak mahal dari kemasan yang bentuknya biasa seperti halnya menggunakan plastik kiloan bening polos..

Selain jenis kemasan yang digunakan, ukuran plastiknya pun perlu jadi bahan pertimbangan. Jangan terlalu besar jika isi makanannya sedikit, dari segi aesthetic pun kurang enak dilihat. Apalagi jenis kemasan yang transparan, akan sangat terlihat. Keseimbangan perlu dipertimbangkan.

Kesimpulan

Usaha apa yang cocok bagi pemula? Salah satunya adalah jenis usaha makanan ringan ini. Kita bisa  tentukan pangsa pasar dan jenis variasi aneka makanan yang disediakan. Sebagai langkah awal kita bisa menjual beberapa jenis makanan ringan yang sedang digandrungi khalayak ramai terlebih dahulu. Baru setelah ada perkembangan kita bisa menambah jenis makanan ringan yang lain.

Cara mengetahuinya bisa juga dibuat survei kecil-kecilan atau sekedar memperhatikan kebiasaan ngemil orang-orang di sekitar kita. Selain variasi jenis makanan ringan yang akan dijual, kita perlu juga menentukan jenis kemasan yang akan digunakan. Tentu saja harga bisa menyesuaikan dengan penampilan. Ada harga ada barang istilahnya.

Selamat memulai belajar bisnis. Modal usaha snack 2000an yang tidak terlalu merogoh kocek terlalu dalam bisa dijadikan alternatif pilihan bisnis kecil-kecilan. Segala sesuatu diawali dari yang kecil terlebih dahulu sebelum menjadi besar. YAKUSA, Yakin Usaha Sampai. Jangan lupa untuk mengiringi usaha dengan do'a yaa. Get succes. Bismillah.




cookeatta
I'm Not a Chef, Just an ordinary Mom Who serve food with love. Semua resep dalam blog ini adalah hasil kreasi melalui trial and error di dapur cookeatta. Terimakasih untuk kunjungannya. Have a joy!!

Related Posts

31 komentar

  1. Harus telaten banget ya produksi snack 2000-an ini karena labanya sedikit tapi insyaallah cepet numpuk

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul mba usaha snack 2000an ini untung sedikit tapi cepat naiknya.

      Hapus
  2. Tetangga saya ada yang bisnis snack 2000-an Mbak. Terus dititipin di warung-warung. Jadi seperti cerita di atas, dia beli menahan, lalu digoreng dan dipeking sendiri. Omsetnya besar juga Mbak. Dan saya salah satu pelanggannya hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah, kita samaan dong pa, penyuka snack 2000an, ramah di kantong.

      Hapus
  3. Camilan rata-rata harga 2K gitu yah buat anak SD. Kalau bikin sendiri lebih bersih dan bergizi. Jenis kemasan juga berpengaruh, karena pertama kali yg terlihat kemasannya sih...

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya betul mba, snack 2000an ini terjangkau untuk semua kalangan.

      Hapus
  4. Ooh ini goreng sendiri ya Kak? Kirain beli kemasan gede lalu direpack. Kalau produksi sendiri otomatis keuntungan lebih besar ya.

    BalasHapus
  5. bisa goreng sendiri atau tinggal repack kak, sesuai dengan modal yang dimiliki.

    BalasHapus
  6. Teria kasih sharingnya kak. Wah, bisa jadi ide nih jual snack ringan kemasan 2000 an.

    BalasHapus
  7. Kalau dulu ibu jualan snack juga masih 2rb an, kalau sekarang agak sulit karena bahan yang berkualitas pada naik harganya. Cuma belum coba untuk ganti kemasan sih karena sekarang man sudah variatif kemasannya

    BalasHapus
  8. wah, ini menarik sih. karena kalau 2000an kan nggak kerasa ya. dan sangat terjangkau buat semua kalangan.

    BalasHapus
  9. Menurut daku bisnis seperti ini bakal langgeng nih, karena bakal suka dicari. Apalagi semisal kreativitasnya terus meningkat, wuaah diinget terus deh jadi langganan

    BalasHapus
  10. Usaha snack 2000 an bisa menjanjikan jika memang dikelola dengan perencanaan ya g matang ya mbak
    Minim modal juga

    BalasHapus
  11. Aku pernah nih mencari info tentang snack 2k gini. Meski terlohat sepele kalo ditekuni lumayan juga bisnis snack murce iniho.

    BalasHapus
  12. Modal usaha snack 2000an ini bisa dijual di kantin sekolah-sekolah yaa..
    Anak-anak pasti banyak yang suka dan bisa membeli dengan harga terjangkau.

    BalasHapus
  13. Jualan snack bisa cepet balik modal karena peminatnya banyak. Semua anak sekolah suka jajan, ini target market yang besar. Tinggal cari kerja sama dengan kantin sekolah atau toko yang lokasinya dekat dengan sekolah

    BalasHapus
  14. Banyak juga peminatnya. Sekarang bisa packing sendiri dan dikasih harga sendiri. Lebih praktis. Aku nemuin banyak penjual yang kayak gini juga di daerahku.

    BalasHapus
  15. Kalau ditotal minimal modalnya kira-kira berapa, Kak? Sampai jutaan nggak ya? Tertarik ingin ikutan usaha snack juga, tapi masih ragu dengan pasar dan kompetitornya.

    BalasHapus
  16. Snack yang ramah kantong ya mbak, untuk pelajar kisaran segitu sudah sesuai sih, tetapi memang harus telaten mengemasnya menjadi kemasan kecil
    Saat ini juga sudah banyak yang jual keripik maupun snack kiloan sehingga tinggal mengema saja tanpa produksi sendiri

    BalasHapus
  17. Waah bisa dicoba nih bun, dengan modal yang bisa diusahakan setidaknya bisa membantu perekonomian keluarga dan mengisi aktifitas dengan kegiatan yang bermanfaat

    BalasHapus
  18. Aku setuju banget nih kalau usaha snack 2000an itu adalah jenis jajanan yang paling laris. Karena harganya terjangkau, jadi target marketnya juga makin luas. Ini cocok banget dijadikan salah satu usaha rumahan nih.

    BalasHapus
  19. bisnis modal kecil untung lumayan nih. apalagi kalau jualan di tempat yang gak menyediakan itu ya, bisa laris banget pasti

    BalasHapus
  20. Usaha snack 2000an ini menguntungkan banget ya mbak. Modalnya juga nggak banyak bisa di lakukan dari rumah. Anak sekolah juga bisa nih ikut jualan snack 2000an buat nambah-nambah jajan, hehe.

    BalasHapus
  21. Ini nih bisnis snack yang bisa dilirik emak-emak untuk bisa membantu suami mencari nafkah tanpa meninggalkan tugas utama sebagau ratu dlaam rumah tangga sakinahnya. Untungnya dikit tapi lumintu... Jangan lupa marketingnya harus kekinian ya....

    BalasHapus
  22. Beberapa kali mau coba jualan Snack 2 ribuan tapi selalu mentok di perhitungan ..ide ini boleh diterapkan inj

    BalasHapus
  23. Seru juga ya sepertinya usaha snack kecil.. tapi memang harus telaten ya mbak

    BalasHapus
  24. Favorit aku banget, nih, camilan 2ribuan-an, Teh. Beli 10 ribu udah dapet lima bungkus. Lumayanlah bisa jadi teman saat kutak-ketik di depan gawai.

    BalasHapus
  25. Saya suka geregetan loh lihat snack 2000an ini...suka pengen beli banyak..hahaha...ternyata bisa ya dijadikan alternatif usaha ya

    BalasHapus
  26. Kalau snack yang biasa ku jual, ga bikin sendiri tapi beli sistem bal gitu mbak. Belum ada waktunya kalau bikin sendiri 🤣🤣🤣. Memang bener kalau usaha snack apalagi ambil kemasan kecil tuh kecil untungnya tapi kalau udh dpt pangsa pasarnya bisa repeat produksi

    BalasHapus
  27. Wah, pas banget lagi kepikiran mau nyoba usaha ini. Bikin cemilan murah meriah tapi tetap sehat untuk anak-anak. Terima kasih infonya ya, Mbak.

    BalasHapus
  28. Usaha snack seperti ini sepertinya sangat menjanjikan, tetapi tetap harus ulet, sabar, dan konsisten.

    BalasHapus

Posting Komentar